Kodam Sriwijaya Turun Tangan Amankan Muktamar NU

Kirka.co
Makodam Sriwijaya. Foto Istimewa

KIRKAKodam Sriwijaya akan turun tangan untuk amankan jalannya perhelatan Muktamar NU Ke-34 di Provinsi Lampung, dengan dibantu pengamanan ratusan Personel Kepolisian.

Gelaran akbar forum permusyawaratan tertinggi Nahdlatul Ulama sebentar lagi akan dilaksanakan di Provinsi Lampung, yang dipastikan akan terlaksana pada Rabu pekan depan 22 Desember 2021.

Seluruh ulama dan pengurus di tubuh NU serta para warga Nahdliyin dari seluruh indonesia, akan datang untuk memeriahkan jalannya perhelatan besar lima tahunan Nahdlatul Ulama tersebut.

Tak hanya itu, para Petinggi dan Pemimpin Negara di Republik ini pun dijadwalkan akan turut menghadiri acara yang di 2021 ini terlaksana di Provinsi Lampung.

Maka dari itu segala persiapan yang matang telah disiapkan demi keamanan pelaksanaan Muktamar NU Ke-34, terlebih kepada prasarana kesehatan lantaran mengingat saat ini virus korona tengah merebak dengan sangat hebat.

“Tempat-tempat kegiatan, tempat penginapan nanti Satgas Covid Bandarlampung hadir di sana, begitu juga dengan sarana prasarana yang kita punya, seperti Ambulan, Pemadam Kebakaran, ini semua kita ploting di lokasi-lokasi kegiatan, maupun di tempat-tempat penginapan,” terang Kapolresta Bandarlampung, Kombes Pol Ino Harianto, Jumat 17 Desember 2021.