Wisuda Itera Oktober 2022 Diikuti 612 Lulusan

Wisuda Itera Oktober 2022 Diikuti 612 Lulusan
Rektor Itera Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha mempersembahkan lagu "Ibu" karya Iwan Fals bagi lulusan di acara Wisuda Ke-12 pada Sabtu (1/10). Foto: Josua Napitupulu

KIRKA – Wisuda Itera Oktober 2022 diikuti 612 lulusan pada Sabtu, 1 Oktober 2022, siang.

Rektor Institut Teknologi Sumatera (Itera), Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha, berharap wisudawan Itera mampu bersaing di Era Volatility, Uncertainty, Complexity, dan Ambiguity (VUCA).

“Dalam Dharma Pendidikan kami bertekad menghasilkan lulusan unggul yang mampu berkompetisi di era VUCA,” ujar dia dalam keterangannya.

Rektor mengapresiasi pencapaian mahasiswa Wisuda Ke-12 Tahun 2022 yang tetap memiliki semangat untuk lulus di tengah pandemi Covid-19.

“Kelak saudara-saudaralah yang akan menjadi pemimpin yang mampu membawa perubahan ke arah lebih baik,” kata Rektor.

I Nyoman Pugeg Aryantha berharap ilmu yang diperoleh selama kuliah, mampu membawa kontribusi besar ke dunia kerja.

“Dan menjadi agen perubahan dengan ide-ide kreatif dan inovatif sesuai bidang yang ditempuh,” lanjut Rektor.

Kampus Teknologi Itera mencatat dari 612 wisudawan, sedikitnya 14 alumni terkonfirmasi telah bekerja di perusahaan swasta maupun negeri sebelum diwisuda.

Wisuda Itera yang ke-12 pada awal bulan Oktober 2022 diikuti 612 lulusan dari berbagai program studi. 

“Mereka dilatih untuk dapat belajar lebih banyak sesuai kebutuhan dunia kerja saat ini melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM),” ujar Rektor.

Wisuda Itera Oktober 2022 terdiri dari:

  • Program Studi Arsitektur (58);
  • Biologi (21);
  • Farmasi (36);
  • Fisika (12);
  • Kimia (32);
  • Matematika (13);
  • Perencanaan Wilayah dan Kota (77);
  • Prodi Sains Atmosfer dan Keplanetan (5);
  • Teknik Biosistem (24);
  • Teknik Elektro (26);
  • Teknik Fisika (15);
  • Teknik Geofisika (80);
  • Teknik Geologi (31);
  • Teknik Geomatika (9);
  • Teknik Industri (31);
  • Teknik Informatika (23);
  • Teknik Kelautan (15);
  • Teknik Kimia (23);
  • Teknik Lingkungan (21);
  • Prodi Teknik Mesin (37);
  • Teknik Sipil (18);
  • Teknik Sistem Energi (1);
  • Teknologi Industri Pertanian (1); dan
  • Teknologi Pangan (3).

Diketahui, sejak wisuda pertama pada tahun 2016 sampai dengan Wisuda Ke-12 di Oktober 2022, Itera telah meluluskan sebanyak 2.931 sarjana dari berbagai program studi sesuai kebutuhan Sumatera, dan Indonesia.

Baca Juga: Kebun Raya Itera Warisan untuk Generasi Mendatang