Fraksi PDIP Fokus Kotabaru dan Perputakaan

Kirka.co
"Fraksi PDIP sangat mendukung kelanjutan pembangunan Kota Baru dan gedung perpustakaan," kata Anggota Fraksi PDIP DPRD Lampung Aprilliati, Selasa 6 Juli 2021. Foto Tama

KIRKA – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Lampung mendorong pembangunan berkelanjutan untuk Kota Baru dan gedung perpustakaan.

“Fraksi PDIP sangat mendukung kelanjutan pembangunan Kota Baru dan gedung perpustakaan,” kata Anggota Fraksi PDIP DPRD Lampung Aprilliati, Selasa 6 Juli 2021.

Ia memprediksi bahwa dengan anggaran sekitar Rp1 triliun untuk perbaikan jalan dan renovasi gedung, maka roda pemerintahan akan bisa berjalan.

“Paling tidak investasi disana sekitar Rp1,4 triliun. Kalau dibiayai Rp1 triliun lagi untuk infrastruktur dan renovasi gedung, paling tidak pelan-pelan bisa berjalan juga roda pemerintahan disana. Misalnya Satker Biro Aset dulu yang dipindahkan,”kata dia.

Saat disinggung apakah perlu pengajuan peminjaman ke PT SMI untuk melakukan pembangunan berkelanjutan, ia berpendapat bahwa hal tersebut perlu didalami lagi.

Sebab, sampai saat ini hutang Pemprov Lampung sudah pernah diajukan pada 2018 lalu masih belum lunas.

“Kalau ada alternatif lain dengan cara meningkatkan PAD atau potensi penjualan aset Way Dadi yang diselesaikan dengan format win win solusion kepada masyarakat,” ucap dia.

Jika wilayah Kota Baru difungsikan, maka
bisa mengurai kemacetan. Selain itu, disana juga memiliki Rumah Sakit Rujukan Covid 19, yakni Bandar Negara Husada.

Penulis: Arif Wiryatama